Connect with us

Otomotif

Chery Pegang 1.490 SPK Pada Ajang IIMS 2025, Tiggo Cross dan J6 Menjadi Daya Tarik Utama Konsumen Indonesia

Published

on

PT Chery Sales Indonesia kembali membuktikan eksistensinya di pasar otomotif Tanah Air dengan pencapaian gemilang lewat Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025 dengan mengantongi 1.490 Surat Pemesanan Kendaraan (SPK). melalui berbagai line-up unggulannya, termasuk OMODA E5, OMODA 5, TIGGO Cross, TIGGO 8, TIGGO 7 Pro hingga J6 EV.

Rifkie Setiawan – Head of Brand Department PT Chery Sales Indonesia mengatakan “Kami sangat mengapresiasi antusiasme pengunjung IIMS 2025 yang telah memilih Chery sebagai kendaraan pilihannya. Dengan pencapaian 1.490 SPK. Ini pastinya menjadi motivasi bagi kai untuk terus menghadirkan inovasi dan produk berkualitas yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat Indonesia. Untuk itu, kami terus berkomitmen untuk selalu meningkatkan layanan after sales agar bisa menjangkau lebih banyak konsumen di seluruh negeri.” Jelasnya.

Baca Juga : XPENG Resmi Masuk Indonesia Dengan Memperkenalkan Mobil Listriknya Yaitu XPENG X9 dan XPENG G6

Kali ini yang menjadi sorotan utama yaitu debutnya Chery Tiggo Cross yang merupakan SUV Crossover ini dapat mengumpulkan 508 SPK. Ini menjadikan model Chery terlaris selama pameran berlangsung. Kehadirannya langsung memberikan gebrakan di pasar otomotif, karena menawarkan nilai lebih dibandingkan SUV Crossover lainnya dengan harga yang kompetitif. Kombinasi desain futuristik, fitur kenyamanan premium, serta sistem keselamatan ADAS yang canggih menjadikan Chery TIGGO Cross sebagai game changer di segmen SUV Crossover. Selain itu, peluncuran TIGGO Cross juga sukses meraih penghargaan sebagai ‘Most Affordable Crossover’ dari penyelenggara IIMS 2025.

Advertisement
ADS Otokuliner 728x90

Selain TIGGO Cross yang turut mencetak angka pemesanan tinggi, J6 sebagai SUV EV pun turut menjadi primadona dan mengantongi 558 SPK disusul dengan TIGGO 8 dan OMODA E5 yang juga memberikan kontribusi positif terhadap penjualan.

Dengan hasil pencapaian yang positif ini, PT Chery Sales Indonesia tentu semakin optimis untuk menghadapi tahun 2025 dan terus berkomitmen untuk terus menghadirkan kendaraan yang tidak hanya value for money namun juga menghadirkan teknolohi inovatif serta layanan purnajual yang menyeluruh.

Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Most Read