Kendaraan mobil listrik di Indonesia memang menjadi daya tarik masyarakat Indonesia salah satunya NETA yang telah resmi masuk di Indonesia. Mobil listrik 100% di Indonesia ini dirakit dengan teknologi modern dibawah kendali Hozon Auto Manufacturing, semakin menambah banyak pilihan kendaraan listrik di Tanah Air.
Kali ini, Neta Auto Indonesia mengajak puluhan awak media nasional untuk mencoba secara langsung ketangguhan dan fitur yang dimiliki Neta V di Semarang yang berlangsung pada 11 – 13 Desember 2023.
Media test drive NETA V yang diselenggarakan oleh NETA di semarang ini dimulai dengan menjelajah pusat kota semarang serta beberapa destinasi keindahaan sejarah mengunjungi Gereja Blenduk sebagai salah satu gereja tertua di Indonesia, untuk mengeksplor keindahan salah satu arsitektur peninggalan kolonial Belanda.
Setelah itu berlanjut ke Sam Poo Kong yang memukau dibarengi keindahan – keindahan arsitektur dan nilai sejarahnya.
Peserta juga dapat melihat langsung kekayaan budaya di Museum Mandala, destinasi budaya yang kaya akan sejarah dan tradisi. Di tempat wisata ini, pengunjung dapat menjelajah berbagai artefak dan pameran yang memberikan wawasan mendalam tentang keberagaman budaya di Semarang dan sekitarnya.
Advertisement
sebagai destinasi terakhir, NETA Auto Indonesia mengajak peserta merasakan kehidupan tradisional di Pecinan, Pecinan ini merupakan tempat wisata yang menawarkan perpaduan unik seperti tradisi dan kuliner.
NETA V ini memiliki bagasi dengan yang luas 355 liter, mobil ini memudahkan pengemudi membawa pulang oleh-oleh khas Pecinan tanpa khawatir kekurangan ruang.
“Melalui uji coba perjalanan dari Jakarta menuju Semarang kali ini, NETA V menunjukkan bahwa mobilitas modern dapat menciptakan pengalaman berkendara yang tak terlupakan dan memberikan kontribusi positif pada keberlanjutan lingkungan di Indonesia,” terang Jason Ding, Managing Director NETA Auto Indonesia.
You must be logged in to post a comment Login