Connect with us

Kuliner

Resep Opor Ayam Kuning, Cocok untuk Rayakan Lebaran

Published

on

Opor Ayam Kuning

Lebaran merupakan salah satu hari raya yang paling ditunggu khususnya untuk umat Muslim di seluruh dunia. Di Indonesia, hari tersebut dirayakan dengan beribadah, saling bermaaf-maafan, serta menikmati makanan khas Idul Fitri.

Ada banyak menu masakan yang menjadi ciri khas Idul Fitri mulai dari rendang, sambal goreng ati hingga opor ayam. Menariknya setiap daerah memiliki cara berbeda dalam pengolahannya sehingga tidak mengherankan bila satu menu bisa berbeda rasa.

Salah satunya adalah opor ayam yang memiliki beberapa jenis. Masakan tradisional khas Jawa Tengah ini ada yang berwarna putih pucat dan berwarna kekuningan, tergantung dari cara memasaknya.

Dilansir dari Okezone.com, resep opor berkuah putih kecoklatan merupakan perpaduan budaya Jawa dengan China. Sajian lontong opor berkuah putih ini sekilas mirip dengan lontong Cap Go Meh yang menjadi kuliner wajib saat perayaan Cap Go Meh.

Advertisement
ADS Otokuliner 728x90

Sedangkan opor berkuah kuning dengan tambahan kunyit dan jintan merupakan masakan yang dipengaruhi budaya India. Rasa dan aroma rempah-rempahnya yang begitu kuat menjadi salah satu ciri khas masakan India.

Ada banyak cara penyajian opor ayam agar terasa lebih nikmat seperti menambahkan sambal goreng, sayur labu siam, kerecek hingga kerupuk. Sedangkan untuk karbohidratnya, opor ayam bisa dinikmati dengan menggunakan nasi putih, ketupat maupun lontong.

Resep Opor Ayam Kuning

Bahan Utama

  • 1 ekor ayam, potong cuci bersih
  • 700 ml santan encer
  • 300 ml santan kental

Bumbu Halus:

  • 8 bawang merah
  • 5 bawang putih
  • 3 buah kemiri
  • kencur, secukupnya
  • 1 sdm ketumbar
  • 1 sdt lada butiran
  • Kunyit, secukupnya.
  • Bumbu cemplung:
  • Seruas Jahe, geprek
  • Seruas laos, geprek
  • 2 btg serai, memarkan
  • Garam, kaldu bubuk secukupnya
  • 5 lembar daun salam
  • 1 keping asam kandis
  • 3 kulit ari kapulaga
  • 1/4 sdt jinten
  • Taburan: bawang goreng

Cara Memasak

  • Tumis bumbu halus dengan minyak panas;
  • Setelah harum masukan bumbu cemplung masukan santan encer godok sampai mendidih;
  • Kemudian masukan ayam, godok sampai empuk ayam. Setelah empuk masukan santan kental masak hingga mandidih koreksi rasa, sajikan.

Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Most Read